Prabumulih. Gemasab. Pos. -- Seorang pria pemilik warung di wilayah gang damai, jalan Sumatera, simpang Gunung Ibul Kota Prabumulih tersengat aliran listrik saat dirinya mendirikan tiang antena UHF.
Peristiwa tersebut terjadi pada rabu (25/07/18) jam 09.30 pagi. Diduga, Korban yang bernama Akmal (35) ini hendak memasang antena di warung tempat ia berjualan. Namun saat menegakkan tiang besi antena, ujung tiang menyentuh kabel listrik jalur tiga tegangan tinggi yang berada tepat diatasnya.
Akibatnya, Korban ditemui sudah tidak sadarkan diri. Melihat suaminya sudah tak berdaya, Istri korban langsung membawanya ke puskesmas Prabumulih timur yang tak jauh dari tempat kejadian.
Kepala Ruang Gawat Darurat (RGD) Puskesmas, Isudin, S.Kep mengatakan, Pihaknya telah melakukan tindakan medis untuk menyelamatkan nyawa korban. Namun Diagnosa terakhir, denyut nadi korban berhenti sekitar pukul Pukul 09.45 WIB.
"Korban diantar keluarganya kesini dengan kondisi tidak sadarkan diri dan luka bakar pada bagian kaki sebelah kanan. Kita terus melakukan upaya penyelamatan, Namun sekitar Pukul 09.45 WIB, denyut nadi Korban berhenti dan kita nyatakan korban sudah meninggal dunia. Saat ini jenazah langsung dibawa pulang oleh keluarganya" Ujar Isudin.
Sementara Itu, Kapolres Prabumulih AKBP. Tito Travolta Hutauruk SIK. MH, melalui Kapolsek Prabumulih Timur AKP. Hernando SH. langsung menerjunkan anggotanya untuk memantau ke lokasi kejadian.
"Kita sudah memasang garis polisi di lokasi kejadian. Hasil Identifikasi kita, kejadian ini murni kecelakaan kerja yang mengakibatkan korban meninggal dunia" tandas Hernando. (Son/Ard).
Post Top Ad
Responsive Ads Here
Rabu, 25 Juli 2018
Pria Ini. Tersengat Aliran Listrik Saat Dirikan Tiang Antena UHF.
Tags
# Daerah
# Peristiwa
# Prabumulih
About Redaksi
Prabumulih
Label:
Daerah,
Peristiwa,
Prabumulih
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Post Top Ad
Responsive Ads Here
Author Details
Templatesyard is a blogger resources site is a provider of high quality blogger template with premium looking layout and robust design. The main mission of templatesyard is to provide the best quality blogger templates which are professionally designed and perfectlly seo optimized to deliver best result for your blog.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar