Prabumulih, Gemasab Pos. Com. Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru bersama Walikota Prabumulih Ir. H.Ridho Yahya menghadiri Pelantikan Dewan kepengurusan Forum Komunikasi Keluarga Komering Ulu ( FOKKU) Kota Prabumulih periode 2021-2025 di Gedung Kesenian Rumah Dinas Walikota Prabumulih, Senin (29/03/21).
Adapun Dewan pengurus yang dilantik yakni, Ketua Umum, NS Adi Kuanto S.Kep, Mars, Sekretaris H Sarwani Ruslan dan Bendahara Umum Deni Victoria.SH.
Pelantikan dilakukan.langsung oleh Ketua Fokku Sumsel Ir. H. Syaiful bakhri AR, M.Si. Dalam.sambutannya Ketua Fokku Sumsel mengaku bangga dengan fokku Prabumulih meskipun dalam kondisi saat ini dimasa Covid, tetap melakukan pemilihan ketua dengan cara kebersamaan dan kekeluargaan.
" Ini mencerminkan sesungguhnya warga Fokku itu penuh kebersamaan," ujarnya.
Fokku in, dibentuk sebagai Wadah silaturahmi dan sarana wadah pengabdian ke kampung halaman sekaligus dalam bentuk kegiatan sosial, ucap H.Syaiful bakhri lebih lanjut, dan semoga yang dilantik hari ini, sambungnya,"Dapat bekerja dengan baik sesuai bidang masing-masing dan dapat berkontribusi melalui pokok pikiran dan ide-ide cemerlang, juga, kita harus menjaga stabilitas keamanan. Selamat bekerja dan semoga sukses dan amanah," tutupnya.
Ucapan sama disampaikan Walikota Prabumulih, Ir. H Ridho Yahya yang menjelaskan bahwa Prabumulih terdiri dari masyarakat yang bermacam suku dan agama.
Namun begitu, kata H. Ridho, Prabumulih tetap maju, karena masyarakatnya kompak."Walaupun berbeda kita tetap satu untuk Sumatera Selatan. Selamat kepada yang dilantik, semoga Amanah," tuturnya.
Sementara, Pembina Fokku Sumsel H Herman Deru mengingatkan agar anggota Fokku tetap rukun, baik internal maupun eksternal kendati persepsi tidak sama.
" Harus bisa nahan, apalagi Fokku terkenal keras, Komering harus bisa menerima siapa saja dan diterima oleh siapa saja dan taat asa. Selamat berorganisasi dan jaga selalu kerukunan," ujar H. Herman Deru.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar